Asisten III Bidang Administrasi Buka Musda KORPRI Kabupaten Buol Tahun 2022

Asisten III Bidang Administrasi Buka Musda KORPRI Kabupaten Buol Tahun 2022

BUOL-Asisten Administrasi Umum Dan Kepegawaian Setda Kab. Buol Lani Irawati, SE MM membuka secara resmi Musyawarah Daerah Korps Pegawai Negeri (KORPRI) Kabupaten Buol. Tahun 2022 bertempat di Aula Lantai II Kantor Bupati Buol, Kamis (08/12/2022).

Kegiatan yang Mengusung tema " KORPRI MELAYANI, BERINOVASI, DAN BERKONTRIBUSI UNTUK NEGERI" diawali laporan Panitia Penyelenggara Musda Korpri oleh bapak Yusri Moibat, S.Sos selaku Sekretaris Panitia, dilanjutkan dengan Sambutan Ketua Dewan Pengurus KORPRI Kab. Buol bapak Moh. Yamin Rahim, SH, MH.

Dalam acara pembukaan Musda KORPRI juga di hadiri Dewan Pengurus KORPRI Prov. Sulteng yang diwakili bapak Abdul Raaf Malik  sekaligus memberikan sambutan.

Dalam sambutannya Pj. Bupati Buol yang diwakili Asisten Umum dan Kepegawaian menyampaikan bahwa Korpri harus adaptis, dan berinovasi sebagai Aparatur Sipil Negara. Tahun 2024 ASN yg mendunia yg mampu membaca kemajuan zaman, dengan meningkatkan SDM dalam pelayanan kepada masyarakat tanpa meninggalkan konstinsi yg menjadi panglima tertinggi yg harus di junjung tinggi ASN sebagai warga KORPRI.

Lebih lanjut Beliau menekankan kepada seluruh ASN agar meningkatkan serta mengembangkan semangat dan integritas yg kuat.

Turut hadir sekaligus peserta pada kegiatan tsb, Staf Ahli Bupati, Kepala-Kepala OPD, para Sekretaris dan Kasubbag Kepegawaian masing-masing OPD.***

buol
Rahmat Salakea

Rahmat Salakea

Artikel Sebelumnya

Kepala Desa Baru, Desa Dava Gaungkan Generasi...

Artikel Berikutnya

18 Cabang Olah Raga Ikut Porprov Ke-IX Tahun...

Berita terkait