BUOL-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil( Dukcapil) Kabupaten Buol Sulawesi Tengah(Sulteng) gelar perekaman kartu tanda penduduk (KTP) secara langsung untuk para siswa dan Siswi yang berusia 17 tahun ke atas bertempat di ruang kantor guru sekolah SMKN 1 Biau.Senin( 18/01/2024)
Perekaman Secara langsung tersebut dilakukan untuk membantu memudahkan para Siswa dan Siswi untuk memiliki Kartu Tanda Penduduk(KTP) dengan memperlihatkan Kartu Keluarga(KK) sebagai persyaratan.
Kepala Dinas Dukcapil Buol Muh Adzan Mengatakan Program pembuatan KTP ini dilaksanakan setiap tahunnya
" Program ini akan dilakukan setiap tahun di Seluruh Sekolah SMA dan SMK di kabupaten Buol dan tahun ini di SMKN 1 Biau sebanyak 200 Siswa Kelas 11 dan Kelas 12 yang berhasil dilakukan perekaman" Kata Kadis
Selain melayani Perekaman Siswa dan Siswi yang berusia 17 tahun keatas, Dukcapil juga melakukan perekaman Para Siswa dan Siswi berusia 16 tahun akan tetapi untuk KTPnya baru bisa di terbitkan setelah siswa tersebut sudah berusia 17 tahun.
Sementara itu salah satu siswa SMKN 1 Biau Era mengaku program tersebut sangat membantu dan memudahkan para siswa untuk mendapatkan KTP
" Program ini sangat membantu untuk Siswa-Siswi yang ingin membuat KTP dengan mudah tanpa menggangu pembelajaran dan sekaligus mengurangi pembiayaan pembuatan KTP" Akunya
Menurutnya selain tidak mengganggu proses pembelajaran program yang dilaksakan oleh Dukcapil Buol untuk melakukan perekaman secara langsung di setiap sekolah Juga dapat mengurangi pembiayaan dalam melakukan pengurusan KTP.
Penulis: Wisma S